Didirikan pada bulan Oktober 2008, PT. Adikari Wisesa Indonesia merupakan perusahaan yang ahli dalam bidang layanan pemeliharaan dan penyediaan peralatan. Layanan kami berkembang dari kontrak operasi dan pemeliharaan, pemeliharaan korektif, pemeliharaan prediktif hingga pengoptimalan pemeliharaan. Kami juga menangani pemecahan masalah untuk masalah mekanis dan listrik.
SAFETY OFFICER
Lokasi Kerja: Gresik, Jawa Timur
Kualifikasi:
- Pendidikan minimal D3 dari segala jurusan.
- Memiliki pengalaman kerja sebagai Safety Officer selama 5 tahun.
- Pengalaman di bidang tambang (disukai).
- Memiliki Sertifikat Ahli K3 Umum.
- Berdomisili di Gresik, Manyar, Bungah, atau sekitarnya.
- Usia maksimal 45 tahun.
Dokumen Persyaratan:
- CV yang menjelaskan durasi masa kerja dan menggambarkan deskripsi pekerjaan secara jelas.
- Softcopy KTP.
- Softcopy Ijazah Terakhir.
- Softcopy Sertifikat Kompetensi.
- Softcopy Kartu Keluarga (KK).
- Pas Foto Latar Merah.
- Softcopy NPWP.
- Softcopy BPJS Ketenagakerjaan (jika ada).
- Sertifikat Vaksin Covid Terakhir/Booster.
- SKCK.
Lamaran dapat diunggah melalui barcode/link berikut: Formulir Lamaran